Selasa, 07 Agustus 2018

BEBERAPA FASILITAS LAIN DARI UMM


RUMAH SAKIT UMM



Rumah sakit UMM berada di Jl Raya Tlogomas No. 45 Malang sebelah timur terminal Landungsari Malang. Rumah sakit ini dibangun mulai pada tahun 2009 setelah mendapatkan ijin mendirikan bangunan (IMB) dari Pemerintah Kabupaten Malang melalui unit pelayanan terpadu perizinan Nomor : 180/05989/IMB/421.302/2009. Peresmian rumah sakit ini tanggal 17 Agustus tahun 2013 bertepatan dengan hari kemerdekaan Republik Indonesia. Rumah sakit ini menjadi sarana penunjang kegiataan mahasiswa seperti praktikum dari jurusan kedokteran, farmasi, keperawatan, dll.

Ciri khas dari rumah sakit ini adalah bentuk bangunannya berarsitektur khas tiongkok sehingga mudah dikenali. didekat RS ada masjid yang disediakan. Bentuk bangunannya hampir seperti masjid Ceng Ho sehingga sangat nyaman untuk beribadah. Fasilitas tambahan lainnya adalah kantin yang berada didekat parkiran motor.

          RS UMM ini memiliki banyak fasilitas, diantaranya: Klinik Umum, Gigi, dan Spesialis; IGD 24 Jam dan ICU; Laboratorium Klinik dan Instalasi Farmasi 24 jam; One day dare perawatan ambeien; USG 4 dimensi dan CT Scan 64 slice; Kamar perawatan yang nyaman dan tematis; Kamar Perawatan Dewasa, Bersalin, Perinatologi, Rawat Gabung dan Ruang Anak; Kamar operasi dengan alat-alat canggih. cukup banyak bukan?


UMM INN


UMM INN merupakan hotel pendidikan pertama di Malang. Para mahasiswa UMM patut berbangga akan hal ini. Hotel pertama kali dibangun pada tahun 2003. Hotel ini awalnya ditujukan untuk menunjang kegiatan pendidikan para Mahasiswa, tapi seiring berjalannya waktu hotel ini juga menambah berbagai fasilitas untuk para tamunya. 

Hotel ini terletak di kompleks Kampus UMM di Jalan Raya Sengkaling No.1 Kecamatan Dau, Kabupaten Malang, Hotrl ini menawarkan banyak sekali fasilitas. Tak hanya itu, tempat yang strategis membuat hotel ini memiliki udara yang sejuk, serta pemandangan yang dapat memuaskan mata para tamu.

Tepat di depan halaman dari UMM INN terdapat atm center, sehingga dapat memudahkan para tamu untuk melakukan transaksi maupun mengambil uang cash. Tak hanya ada juga taman, mini bar, coffe shop dan 43 kamar dengan fasilitas yang lengkap, seperti ac, tv, hotwater, standing shower dan lain lain.

UMM INN juga menawarkan ruangan rapat dengan fasilitas yang memadai, yang dapat disewa untuk suatu pertemuan, ada dua ruangan yaitu Ki Hajar Dewantara Hall dan Ahmad Dahlan Hall. Masing masing memiliki daya tampung yg berbeda beda.

Dengan banyaknya keunggulan tersebut, UMM INN dapat terus menunjang dan mempermudah aktifitas pendidikan di kota malang dengan optimal.


UMM BOOKSTORE


Lagi bingung cari buku atau peralatan tulis? gausa bingung lagi kalau cari buku pergi ke Bookstore UMM aja. Koleksi dan peralatan tulisnya lumayan lengkap loh!

Bookstore UMM diresmikan pada 21 Agustus 2005, Bookstore UMM didirikan sebagai sarana pengembangan unit bisnis di wilayah Universitas Muhammadiyah Malang. Bookstore sampai saat ini terus mengalami perkembangan, mengikuti perkembangan minat pasar.

Lokasi dari Bookstore UMM ini juga sangat strategis. Tepat berada di sebelah UMM INN. Sehingga dapat memudahkan para tamu yang sedang membutuhkan buku, maupun perlatan tulis. Serta sangat mudah untuk dijangkau, karena persis berada di jalan raya Malang - Batu.

Saat ini Bookstore UMM memiliki 3 divisi penjualan, yaitu divisi buku, divisi stationery, dan divisi komputer. Bookstore UMM juga mempunyai divisi souvenir, yang telah bekerjasama dengan satu unit usaha untuk memproduksi souvenir untuk kalangan civitas UMM.

Bookstore UMM juga mempermudah para mahasiswanya untuk mendapatkan buku, maupun peralatan tulis yang dapat menunjang aktifitas belajar mereka.

Dengan adanya Bookstore UMM ini, semoga dapat unit bisnis atau usaha, yang dapat memberikan kontribusi terhadap masyarakat sekitar, dan mempermudah mahasiswa untuk melakukan kegiatan belajar mereka.


SENGKALING KULINER (SEKUL)


Tidak sulit untuk menemukan tempat ini, kalian bisa dengan mudah mencarinya di G-MAPS dan lokasi yang cukup dekat dengan banyak universitas di Malang, jadi dapat ditempuh dengan waktu yang singkat.

Sekul terletak di Kompleks Kampus UMM tepatnya di Jalan Raya Sengkaling, Kecamatan Dau, Kabupaten Malang. Buka dari jam 4 sore hingga jam 11 malam. Berdiri di area yang cukup luas, sehingga banyak sekali menampung outlet-outlet.

Dengan tempat yang strategis Sekul memiliki udara yang cukup sejuk, lokasinya juga tidak panas dan cukup rindang, tak hanya itu Sekul juga menawarkan pemandangan indah dari lampu-lampu warna warni ketika malam tiba. Jadi akan lebih baik jika mengunjungi sekul pada jam makan malam.

Ada banyak sekali outlet-outlet yang menawarkan berbagai macam hidangan. Seperti lalapan, steak, bbq, seafood dan sebagainya. Tak hanya itu di Sekul juga ada wahana permainan untuk anak-anak. Jadi orangtua tidak lagi perlu repot ketika sang anak sedang rewel atau tidak mau makan.


Jadi tidak usah bingung cari tempat makan atau nongkrong sama teman-teman dan saudara, pergi ke Sekul aja. Dijamin gabakal nyesel deh.

PROGRAM STUDI FARMASI



Assalamu’alaikum
Dipostingan kali ini aku akan menceritakan Keunggulan dan fasilitas Jurusan yang aku masuki di Universitas Muhammdiyah Malang, Yaitu Program Studi Farmasi. Let’s check this out.
Program Studi Farmasi berdiri sejak tahun 2006. Program ini diadakan untuk merealisasikan Program Indonesia Sehat 2010, sebagai upaya antisipasi kebutuhan tenaga kesehatan, khususnya apoteker yang hingga saat ini jumlahnya masih jauh dari kata mencukupi.
Program Stusi Farmasi UMM sudah terakreditasi sejak tahun 2009, No.028/BAN-PT/Ak-XII/S1/IX/2009. Serta tergabung menjadi anggota Asosiasi Perguruan Tinggi Farmasi Indonesia (APTFI). Program Studi Farmasi terdapat dalam Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Muhammadiyah Malang, terletak pada Kampus II di Jalan Bendungan Sutami No. 188-A Malang.
Banyak sekali Fasilitas yang ada di Program Studi ini diantaranya sebagai berikut :
1.Laboratorium Kimia Terpadu II
·      Praktikum Kimia Farmasi Analisis
·      Praktikum Kimia Organik
·      Praktikum Biokimia
·      Praktikum Fitokimia
2.        Laboratorium Formulasi Sediaan Farmasi
·      Praktikum Formulasi Sediaan Solida
·      Praktikum Formulasi Sediaan Likuida
·      Praktikum Formulasi Sediaan Semisolida
·      Praktikum Formulasi Sediaan Obat Tradisional
3.        Laboratorium Preskripsi
4.        Laboratorium Farmakologi
5.        Laboratorium Farmakognosi
6.        Laboratorium Morfologi Tumbuhan
7.        Laboratorium Faal
8.        Laboratorium Mikrobiologi dan Parasitologi
9.        Laboratorium Anatomi Manusia
10.    Laboratorium Biologi Terpadu
11.    Laboratorium Teknologi Informasi

Program Studi Farmasi memiliki peluang kerja yang cukup tinggi, dikarenakan kebutuhan akan apoteker sangatlah tinggi. Hal itu disebabkan karena jumlah apoteker saat ini, masih tidak bisa mencukupi kebutuhan apoteker di Indonesia.
Program studi ini memiliki banyak sekali keunggulan dan fasilitas yang memadai, yang dapat menunjang aktifitas akademik maupun non akademik bagi mahasiswa. Serta kesempatan atau peluang kerja yang besar. Maka dari itu banyak sekali calon mahasiswa ingin mendaftar ke jurusan ini.

Sekian, dan Terimakasih. Wassalamu’alaikum J

PRESTASI DAN KEUNGGULAN UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MALANG



Universitas Muhammadiyah Malang merupakan perguruan tinggi swasta di Kota Malang, memiliki Akreditasi A dengan Nomor SK: 074/SK/BAN-PT/Ak-IV/PT/II/2013. UMM memiliki 3 Kampus, kampus I di Jalan Bandung 1, kampus II di Jalan Bendungan Sutami 188 A dan kampus III di Jalan Raya Tlogomas 246. Memiliki banyak sekali Fasilitas akademik maupun non akademik yang dapat menunjang kegiatan mahasiswa di UMM.

Hingga saat ini UMM memiliki  11 Fakultas dengan 1 Program Pascasarjana dan 3 Program Doktor. Dari ketiga program tersebut terdapat 3 Prodi Diploma, 35 Prodi Strata 1,  11 Prodi Pascasarjana, 3 Program Doktor dan 4 Program Profesi.

Sebagai kampus yang memiliki akreditasi A, UMM juga memiliki banyak sekali prestasi, diantaranya sebagai berikut :
1. 50 Perguruan Tinggi Terbaik di Indonesia versi Dikti
2. The 100 Promising Universitas versi Dikti (dipromosikan di Dunia Internasional)
3. Ranking 7 Perguruan Tinggi Swasta Terbaik di Indonesia versi Globe Asia Magazine
4. Kampus Terunggul di Jawa Timur versi Kopertis VII
5. Pada tahun 2017, UMM juga menerima penghargaan Anugerah Kampus Unggul (AKU) ke 10
6. AKU Kartika ke 3 kalinya dari Kopertis Wilayah VII Jawa Timur
7. UMM masuk dalam kategori Bintang 2 (**) QS-Stars
Dan masih banyak lagi.

Selain itu UMM juga memiliki kerja sama dengan lemaba atau instansi dari dalam maupun luar negeri, yang hingga saat ini masih berjalan. Diantaranya adalah Erasmus Mundus, ACICIS, Peace Corps Amerika, BGP Engineering Belanda, AMINEF, AIESEC, EESTEC, USAID, AUSAID, American Corner, Saudi Arabia Corner, dan lain-lain.

Maka dari itu banyak sekali calon mahasiswa yang ingin meneruskan pendidikan di Universitas Muhammadiyah Malang ini. Selain memiliki Areditasi yang baik dan fasilitas yang memadai, UMM juga memiliki banyak prestasi, dan banyak menawarkan kerjasama dengan lembaga-lembaga maupun instasi dari dalam dan luar negeri.
            Sekian dan terimakasih 😀 Wassalamu’alaikum

Tips dan Trik Berinternet Sehat



Berinternet sehat adalah suatu kegiatan online seperti browsing, chatting, download maupun upload dengan menggunakan etika sesuai norma-norma dan aturan yang berlaku di masyarakat. Pelanggaran Hak Cipta (Ilegal), Hacking dan Mengakses Konten legal (Situs Dewasa) termasuk dalam penggunaan internet yang tidak sehat sehingga termasuk aktifitas yang melanggar hukum. Pelanggaran hak cipta masih sering terjadi di dunia sosial media. Salah satu contohnya: ada seorang illustrator yang mengupload karyanya di salah satu sosial media, lalu ada seorang netizen yang menyukai karya tersebut. Netizen tersebut mengunduh karya itu dan mengupload nya di sosial medianya sendiri tapi mengaku bahwa karya tersebut adalah karyanya. Hal seperti ini juga melanggar hukum namun tidak disadarinya.
Sebagai masyarakat yang baik, tentu hal tersebut dapat dicegah. Berikut tips dan trik berinternet sehat.
a.     Membatasi akses situs porno
b.      Waspada akan adanya Carding / CYBER-CRIME Judi online

c.    Rencanakan apa yang akan diakses di internet
d.      Jangan pernah membuka situs-situs yang aneh-aneh
e.    Gunakan Filter Software
f.      Waspada pada orang yang tak dikenal

Berinternet juga memiliki etika yang bernama nettique. Berikut beberapa tata tertib berinternet.
1)    Perlakukan Email Secara Pribadi (tidak diberikan ke sembarang orang)
2)    Jangan Membicarakan Orang Lain
3)    Jangan Gunakan Huruf  Kapital dan Hati Hati dalam Penggunaan Tanda Baca\
4)    Jangan Terlalu Banyak  Mengutip
5)    Jangan Menggunakan CC (CC terdapat pada saat membuat pesan di email, gunanya untuk membagikan ke sejumlah orang yang tidak dikenali)
6)    Jangan Menggunakan Format HTML
7)    Jawablah Secara Masuk Akal
8)    Gunakan Singkatan yang Sudah Lazim Digunakan, untuk Efisiensi Penggunaan Kata (contoh: BTW (By The Way), IMO (In My Opinion), OTW (On The Way),  DLL (Dan Lain-Lain))

SINGOSARI FULL OF HISTORY :D



Assalamu’alaikum.
          Kali ini, aku akan menceritakan tentang daerah asalku yaitu Singosari. Kecamatan Singosari terletak di Kabupaten Malang, Propinsi Jawa Timur. Singosari memiliki banyak riwayat sejarah yang berpengaruh di wilayah Indonesia.

          Singosari berawal dari kata Singhasari ( Kerajaan Singhasari). Kerajaan besar yang berdiri pada abad ke-10. Memiliki raja paling terkenal yaitu Kertanegara dan Ken Arok. Raja Kertanegara memiliki keturunan yang bernama Wijaya, pendiri Kerajaan Majapahit yang dapat menguasai nusantara pada masa kepemimpinan Hayam Wuruk.

          Terdapat beberapa peninggalan Kerajaan Singhasari, yang masih terawat  dengan baik hingga sekarang, serta menjadi ikon wisata di Singosari. Yaitu Candi Singosari, Candi Sumberawan, pemandian Petirtaan Watugede, dan sepasang Arca Dwarapala.

          Candi Singosari merupakan candi bercorak agama Hindu-Buddha. Candi ini merupakan tempat pendharmaan bagi raja terakhir, yaitu Raja Kertanegara. Ahli purbakala memperkirakan, bahwa candi ini dibangun sekitar pada tahun 1300 M. Candi Singosari diperuntukan untuk menghormati Raja Kertanegara, tak hanya Candi Singosari, Candi Jawi juga dibangun untuk menghormati Raja Kertanegara. Kedua Candi tersebut merupakan Candi Syiwa, dapat dilihat dari adanya Arca Syiwa di halaman Candi.

          Candi Sumberawan terletak di Desa Toyomarto, kecamatan Singosari. Candi Sumberawan hanya berupa stupa, dan digunakan oleh umat Budha di masa Kerajaan Singhasari. Pertama kali ditemukan pada tahun 1905. Pada tahun 1935 diadakan kunjungan Oleh peneliti Dinas Purbakala pada zaman Hindia Belanda, dan pada tahun 1937 diadakan pemugaran di bagian kaki candi. Candi Sumberawan merupakan satu satunya candi stupa yang ditemukan di daerah Jawa Timur.

          Pemandian Petirtaan Watugede, terletak di Desa Watugede Kecmatan Singosari. Pemandian ini merupakan tempat pemandian putri-putri dari kerajaan Singhasari, salah satunya ialah Ken Dedes yang terkenal akan kecantikannya. Setelah prosesi mandi di pertirtaan ini selesai, mereka akan pergi ke Candi Sumberawan untuk bersembahyang.

          Sepasang Arca Dwarapala terbuat dari batu monolitik dan memiliki tinggi 3,7 meter. Fungsi Arca Dwarapala pada masa lalu merupakan gerbang sebuah kerajaan. Bisa dipastikan bahwa sepasang arca tersebut adalah penanda Gerbang Kerajaan Singhasari. Dwarapala sendiri memiliki arti penjaga pintu atau pengawal pintu gerbang.

          Singosari memiliki banyak sekali situs-situs bersejarah, kita sebagai penerus bangsa wajib untuk menjaga dan melestarikannya. Ayo datang ke daerah asalku, kamu dapat berwisata sekaligus menambah wawasan tentang Kerajaan Singhasari.
          Sekian cerita tentang daerahku, terimakasih. Wassalamu’alaikum J       

BEBERAPA FASILITAS LAIN DARI UMM

RUMAH SAKIT UMM Rumah sakit UMM berada di Jl Raya Tlogomas No. 45 Malang sebelah timur terminal Landungsari Malang. Rumah sakit ...